Wisanggeni Baksya Mendapatkan Juara 2 Dalam Lomba Karya Tulis Ilmiah Civil Month Universitas Negeri Surabaya 2022
Submitted by adm1n on Mon, 2022-08-22 16:40Lomba Karya Tulis Ilmiah Civil Month Unesa 2022 mengangkat tema Eco-Friendly and Sustainable Future Buildings. Tim Wisanggeni Baksya diketuai oleh Faisal Irfan Adhitama (S-1 Teknik Sipil) dengan dibersamai oleh dua anggota yaitu Eva Fatimah (S-1 Teknik Sipil) dan Fadila Margarani Widyasari (S-1 PTSP) dengan dosen pembimbing Ibu Retna Hidayah, S.T.,M.T., Ph.D. Lomba ini diawali dengan pengiriman abstrak pada tanggal 9 Juni 2022 dengan Judul “EGRANG” Eco-Friendly Green Residence in Pentingsari Tourist Village.