Tim BS Triwasena menyabet gelar juara ketiga NATIONAL BALSA BRIDGE COMPETITION CIVIL FESTIVAL VII UNIVERSITAS TEKNOLOGI YOGYAKARTA 2024

National Balsa Bridge Competition 2024 merupakan lomba perancangan struktur jembatan dengan material kayu balsa yang diselenggarakan oleh Universitas Teknologi Yogyakarta. Tim BS Triwasena Universitas Negeri Yogyakarta berhasil menyabet gelar juara ketiga dengan dosen pembimbing Ir. Akhmad Mujiburrokhman, M.T, IPM. Tim BS Triwasena terdiri dari tiga mahasiswa yaitu Muhammad Nabhan Aufa Azzam (S1-Teknik Sipil), Muhammad Razan Aryasatya Purnama (S1-Teknik Sipil) dan Lalu Muhammad Fikri (S1-Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan). Tema dalam kompetisi ini adalah “Integrasi Perencanaan Jembatan Dalam Manajemen Konstruksi”. Kompetisi ini diawali dengan pendaftaran yakni pada tangal 2 Mei s/d 31 Mei 2024 kemudian dilanjut dengan Technical Meeting penyisihan pada tanggal 25 Mei 2024. Pada babak penyisihan, setiap tim diwajibkan membuat Outline yang berisikan Analisis perencangan jembatan balsa beserta dengan Detail Engineering Design dan Prototype Jembatan dengan panjang, lebar, dan tinggi (Max) sebesar 40 cm, 7 cm, dan 12 cm yang akan dikirimkan ke alamat penyelenggara lomba yaitu UTY kampus 2. Pada babak penyisihan atau babak pengujian prototype jembatan dan penilaian Outline yang dilaksanakan pada tanggal 7 juni 2024, prototype jembatan tim BS Triwasena di uji dengan kerikil basah yang dituangkan pada tong melalui pipa dengan metode “grojok” hingga jembatan runtuh dan didapatkan efisiensi jembatan. Prototype Jembatan Tim BS Triwsena dengan berat jembatan 26,3 gr mampu menahan beban sebesar 74,95 kg dengan efisiensi sebesar 2,84 dimana angka tersebut didapat dari perhitungan (Beban yang ditahan hingga runtuh : berat jembatan). Pada babak penyisihan Tim BS Triwasena menempati posisi kedua dengan perolehan poin total 96.68 yang diperoleh dari nilai bersih outline dan pengujian jembatan serta berhak melaju ke babak final yaitu pada tanggal 14 Juni s/d 15 Juni 2024. Pada babak final yang diselenggarakan selama 2 hari tersebut tim BS Triwasena melakukan perakitan jembatan balsa secara offline di kampus dua UTY pada hari pertama tanggal 14 juni 2024 dan tahap presentasi pereancangan jembatan pada hari kedua pada tanggal 15 Juni 2024. Final yang dilaksanakan dua hari tersebut dapat dibilang sangat seru dikarenakan terdapat 10 finalis dari berbagai universitas di Indonesia yang saling beradu ide dan skill tentang bagaimana membuat Prototype jembatan balsa yang tidak hanya kuat tetapi juga ringan. Hari pengumuman juara pun tiba, dengan hasil Tim BS Triwasena menempati posisi ketiga (Juara 3) dengan perolehan poin total 96,79 yang diperoledari penjumlahan niali bersih Pengujian prototype
jembatan dan tahap presentasi peracangan model jembatan balsa.

Kompetisi ini merupakan kompetisi Tingkat nasional dengan 10 finalis dan 5 gelar juara yang diperebutkan dalam kompetisi ini. (Juara 1) diraih oleh tim Logawa Gemoy (Universitas Jember), (Juara 2) diraih oleh Logawa Saylendra (Universitas Jember), (Juara 3) diraih oleh BS Triwasena (Universitas Negerin Yogyakarta), (Harapan 1) SS-06 Revolution (Universitas Sebelas Maret), dan (Harapan 2) SS-06 Elsafa (Universitas Sebelas Maret). Dari gelar juara yang telah diraih, Tim BS Triwasena Universitas Negeri Yogyakarta harapannya lebih baik lagi untuk kedepannya dan terus melangkah untuk meraih prestasi lainnya di Tingkat nasional maupun internasional.